Promoter Girls – ICT Expo & ANJA 2016 – Bandung

Teknologi di Indonesia dikenal dengan perkembangannya yang cukup signifikan, bahkan dalam peran yang dimilikinya, teknologi juga mampu mempengaruhi tingkat perekonomian bangsa. Tidak hanya dalam lingkup nasional saja, melainkan dalam dunia internasional pun turut memberikan pengaruh yang cukup besar. Namun kurangnya pengetahuan akan hal tersebut seringkali membuat masyarakat Indonesia tidak peduli dan bahkan acuh tak acuh akan perkembangan teknologi itu sendiri. Tidak jarang diantaranya, masyarakat yang hanya mampu menggunakan teknologi tanpa mengetahui bagaimana perkembangan serta pengaruh besar penggunaannya tersebut bagi perekonomian bangsa.

Dengan perkembangan  teknologi yang semakin meningkat tinggi, kini masyarakat Indonesia dapat bersaing dengan lebih terbuka, baik itu dalam lingkup regional atau bahkan global sekali pun. Berkaitan dengan perkembangan teknologi yang tidak ada habisnya serta merujuk pada suksesnya acara Bandung ICT Expo tahun lalu, di tahun 2016 ini, Telkom University juga kembali mengadakan acara yang sama kali ini. Namun untuk acara bandung ICT Expo tahun ini jauh lebih meriah jika dibandingkan dengan acara sebelumnya. Hal ini berkaitan dengan penggabungan dua cara besar yang dilakukan sekaligus, yaitu acara ICT Expo dalam perayaan ulang tahun ke-3 dari Telkom University serta acara Apresiasi Nasional Jaringan Akses (ANJA) dalam perayaan ulang tahun Telkom yang ke 160. Dari kedua acara tersebut muncullah kolaborasi acara Bandung ICT Expo dan Anja 2016.

Acara yang dikenal dengan tema “Digital Industries for Cultural and Natural Wisdom  to Enhance Nation Competitiveness” ini dilakukan selama tiga hari berturut-turut, lebih tepatnya dari tanggal 19 hingga 21 Oktober 2016 dan menjadi acara puncak dalam kegiatan yang dilakukan di  Convention Hall Telkom University, Bandung.

Menurut Dr. Dida Diah Damayanti, selaku ketua pelaksana dari acara ulang tahun ke-3 Tekom Universiry, acara ini memiliki tujuan yang sangat baik, utamanya berkaitan dengan pemahaman, pemberian wawasan, serta lebih membuka kesempatan bagi seluruh masyarakat Indonesia untuk lebih paham akan dunia teknologi dan juga memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk berkolaborasi dengan bidang ICT. Itulah alasan mengapa acara yang satu ini diikuti oleh lebih dari 50 tenans yang terdiri dari berbagai macam perusahaan teknologi, baik itu perusahaan perangkat, jaringan, aplikasi dan juga berbagai macam perusahaan yang bekerja dan memiliki basis ICT. Berikut ini adalah beberapa perusahaan tersebut, diantaranya :

  • PT Telkom Indonesia,
  • PT Telkomsel,
  • Telkom Akses,
  • Telkomsigma,
  • MDMedia,
  • Finnet,
  • Patrakom,
  • Metrasat,
  • Infomedia,
  • PT. Inti,
  • Huawei,
  • ZTE,
  • PT GCI Indonesia,
  • Dll.

Pada acara yang dihadiri oleh sekian banyak perusahaan dengan basis ICT tersebut terdapat beberapa program kegiatan yang dilakukan, dimulai dari acara exhibition, Indonesia Best eMark Award tahun 2016, Seminar yang dibagi menjadi dua bagian yaitu seminar “Digital Economy” serta Seminar tahunan “ANJA”. Kemudian ada pula acara community Meet-Up, product presentation serta talkshow, creative contest, serta acara hiburan dan pembagian door prize.

Berbicara mengenai berbagai macam program kegiatan yang dilakukan pada hari tersebut, JualPatchCord.com juga hadir sebagai salah satu bagian penting yang mengisi booth pada acara Bandung ICT Expo dan Anja 2016. Sebagai salah satu layanan masyarakat yang menyediakan berbagai macam perlengkapan teknologi terkini, JualPatchCord.com hadir sebagai peserta pameran dari acara tersebut. Tidak hanya JualPatchCord.com saja, berbagai macam perusahaan dan bahkan komunitas teknologi pun turut hadir dalam acara ICT Expo. Namun bukan berarti semua jenis perusahaan dapat bergabung dengan acara teknologi akbar yang satu ini, karena untuk menjadi bagian dari acara tersebut terdapat beberapa kualifikasi yang harus dipenuhi, seperti halnya JualPatchCord.com yang telah memenuhi kualifikasi dan menjadi salah satu jenis perusahaan yang berperan serta dalam bisnis ICT. Berikut ini adalah beberapa profil perusahaan yang dapat mengikuti pameran di acara tersebut :

  • Animation & Visual Production
  • Broadband & Internet Services
  • Broadcasting & Sound Production
  • Computer & Accessories
  • Cloud Computing & Processes
  • Communication & Telecommunication
  • Digital Media, Entertainment & Gaming
  • Fibre, Cables & Connectivity
  • Governance & Regulatory Application
  • Mobile Applications
  • Power & Transmission
  • Satellite & Antenna Applications
  • Security – Cyber, Network, Banking
  • Smartphone and Mobile Content
  • Telepresence & Conferencing
  • Web Hosting & Streaming
  • Wireless, WiMAX, NGN, 4G

JualPatchCord.com sebagai peserta pameran dibandung ICT Expo & Anja 2016

JualPatchCord.com adalah sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang suplier serta importir untuk peralatan telekomunikasi yang ada di Indonesia. Tidak hanya itu saja, perusahaan ini juga menjual berbagai macam kabel patch cord, aksesories dari fiber optik, roset, dan juga berbagai macam peralatan telekomunikasi lainnya yang berkualitas tinggi. Sama halnya dengan prinsip yang dimiliki oleh perusahaan tersebut yang lebih mengutamakan kepuasan pelanggan, itulah sebabnya kualitas, kuantitas dan juga kepercayaan menjadi bagian penting yang selalu diperhatikan olehnya. Sebagai perusahaan yang berkaitan dengan dunia teknologi dan bekerja dengan basis ICT, JualPatchCord.com hadir sebagai peserta pameran yang cukup banyak menarik perhatian masyarakat dan peserta lainnya. Lebih dari itu, JualPatchCord.com dan mereka yang mengikuti acara ini pun memiliki kesempatan untuk mendapatkan keuntungan berlipat. Hal ini berkakitan dengan tujuan dari acara tersebut yang tentunya ingin mengenalkan bidang ICT pada masyarakat luas, melalui beberapa peranan di bagian bawah ini :

  • Wadah untuk promosi perusahaan termasuk JualPatchCord.com, dan mengenalkannya pada masyarakat bahwa perusahaan tersebut adalah pemeran dalam bidang ICT,
  • Memberikan kesempatan untuk membangun kerjasama dengan pihak partner local,
  • Memberikan peluang untuk melakukan presentasi mengenai teknologi mutakhir dari setiap perusahaan, termasuk JualPatchCord.com.
  • Tempat untuk berbagi pengalaman serta keahlian, baik itu dengan perusahaan nasional atau bahkan multinasional lainnya,
  • Sarana promosi serta publikasi,
  • Event yang ideal untuk mempertemukan perusahaan dengan asosiasi atau pun organisasi teknologi lokal atau pun intenasional.
  •  Acara ini juga menjadi peluang besar untuk menambah jaringan dalam pengambilan keputusan, baik itu di bidang pemerintahan, investor, pimpinan bisnis, atau bahkan delegasi perwakilan dunia.
  • Kesempatan juga dapat diambil antar sesama peserta seminar, sebagai jaring perusahaan
  • Memberikan pengetahuan serta pengalaman yang lebih luas terkait bidang ICT
  •  Pelaksaan ICT tahun 2016 yang dilakukan di Kota Bandung lebih didukung oleh Pemerintah Daerah yang memang dikenal sebagai kota “Smart City”, yaitu kota dengan basis teknologi yang ramah lingkungan.

Kegiatan JualPatchCord.com di acara Bandung ICT Expo & Anja 2016

Kemeriahan acara Bandung ICT Expo dan Anja 2016 yang dilaksanakan di Convention Hall Telkom University, kota Bandung memang banyak menarik perhatian publik. Tidak heran jika pengunjung yang hadir pun berlimpah ruah dan memenuhi ruangan pameran. Sebagai salah satu peserta pameran, JualPatchCord.com hadir dan memberikan layanan terbaik bagi para pengunjung. Diwakili dengan ke-4 Promoter Girls yang dimilikinya, baik itu SPG Bandung serta SPG Jakarta yang memang sengaja dipilih karena dikenal dengan pengalaman serta kemampuan marketingnya yang berkualitas tinggi. Untuk pengisian booth ini juga sengaja dilakukan dengan memanfaatkan layanan jasa dari SPG Agency dalam negeri, yang tentu saja wajib memiliki kemampuan bahasa asing, sehingga komunikasi dengan berbagai pengunjung pun dapat dilakukan dengan lancar dan mudah olehnya.

Sementara itu, booth yang disediakan oleh panitia pun memiliki ukuran yang cukup besar. Seperti halnya booth JualPatchCord.com yang bagian lantainya ditutupi dengan karpet berwarna biru, dilengkapi tulisan JualPatchCord.com di bagian atas dari booth tersebut. Tidak hanya itu saja, di bagian tengah dari booth itu pun terpasang spanduk yang menggambarkan salah satu produk yang ditawarkan oleh JualPatchCord.com. Booth ini juga tampil lebih menarik karena terdapat 4 personel dari SPG Event yang menangani booth tersebut dari serbuan para pengunjung. Selain tampil dengan wajah yang cantik, serta badan yang bagus, para SPG ini dipilih oleh SPG Usher dengan beberapa ketentuan. Selain dilihat dari segi penampilan, cara bicara, sikap tubuh, sopan santun dan bahkan kemampuan berbahasa asing pun menjadi bagian yang dipertimbangkan. Namun tampilan dari para Promoter Girls ini memang lebih diperhatikan, hal ini berkaitan dengan kemampuan mereka dalam menarik perhatian pengunjung. Itulah sebabnya booth JualPatchCord.com pun cukup banyak disambangi, baik itu di hari pertama pameran, hari kedua hingga hari ketiga. Selain menarik perhatian para pengunjung, SPG Event  ini juga memiliki beberapa bentuk tugas lainnya, seperti halnya :

  • Melakukan aktivitas flyering atau promosi produk dengan menawarkannya pada para pengujung yang datang ke acara Bandung ICT Expo dan Anja 2016. Dalam hal yang satu ini, para SPG tersebut tidak hanya diam di tempat booth saja, melainkan diwajibkan untuk lebih aktif dalam menawarkan produk yang mereka bawa. Karena itulah kemampuan komunikasi khususnya persuasi menjadi bagian penting yang wajib dimiliki SPG tersebut. Itulah sebabnya pada bagian di atas tadi disebutkan bahwa terdapat beberapa kualifikasi yang dinilai oleh SPG Usher, termasuk cara berbicara atau kemampuan komunikasi yang baik.
  • Selain melakukan aktivitas di atas tadi, para SPG ini juga mulai memberikan gambaran umum terkait produk yang dipromosikan olehnya. Hal ini juga dilakukan dengan memberikan brosur bagi para pengunjung di acara tersebut, sehingga mereka tidak hanya mendengarkan penjelasan saja, melainkan dapat memperhatikan dan memahami produk yang ditawarkan oleh JualPatchCord.com melalui tampilan gambar serta penjelasan singkat yang terdapat di bagian brosur itu tadi
  • Promoter Girls juga memiliki tugas lain, yaitu pemberian informasi terkait product knowledge bagi para pengunjungnya. Pemberian informasi ini harus dilakukan dengan mendetail, sehingga para pengunjung tidak kebingungan dan merasa ragu dengan produk yang ditawarkan. Karena itulah sebelum bekerja sebagai SPG di booth tersebiu, para SPG ini diberikan pengetahuan singkat terkait produk yang dimiliki JualPatchCord.com. Dengan demikian para Promoter Girls ini pun memiliki bayangan terkait produk yang hendak ditawarkan olehnya. Jika diantara para pengunjung terdapat beberapa orang yang bertanya mengenai produk-produk yang ditawarkan oleh JualPatchCord.com, maka SPG pun harus menjawabnya dengan siap dan penuh percaya diri. Sehingga para pengunjung pun akan lebih yakin dengan produk yang ditawarkan olehnya, dan memilih produk tersebut untuk digunakannya.

Selain meramaikan acara Bandung ICT Expo dan Anja 2016, booth JualPatchCord.com cukup sukses menarik perhatian pengunjung. Hal ini tentu saja menjadi bukti kesuksesan acara teknologi paling akbar di akhir tahun 2016 ini.

Leave a Comment